Panti Werda Gracelil
Hal yang seringkali diabaikan dan sering ditemukan ketika perhatian dan kasih sayang anak terhadap orang tua mulai luntur ketika orang tua sudah mengalami penurunan jasmani dan rohani.
Banyak cerita dan realita ketika anakanaknya dewasa orang tua merasa kesepian dan bahkan karena kesibukan anak-anaknya, orang tua sering dititipkan di Panti Werda. Menyadari hal ini SSV SFA berkolaborasi dengan beberapa kelompok kategorial antara lain Bina Iman Lansia SFA , Santa Monika SFA, Wanita Bijak Katolik Keuskupan, Santa Klara SFA dan Wilayah Santo Stefanus Cipaku mengadakan karya kasih pelayanan di Panti Werda Gracelil (Grace Lanny Indri Lawadinata) di desa Gunung Geulis kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor Jawa Barat.
Kegiatan ini dalam rangka merayakan Hari Kasih Sayang pada tanggal 14 Februari 2020. Panti Werda ini dihuni oleh 18 orang oma dan opa terdiri dari 7 oma dan 11 opa serta diasuh oleh 4 orang suster dari ordo CP(Kongregasi Suster Pasionis Santo Paulus dari Salib) dan dibantu oleh 14 orang karyawan. Rombongan peserta yang berjumlah 22 orang berkumpul di pelataran parkir Gereja Santo Fransiskus Asisi pada Pukul 07.30 dan berangkat menuju lokasi tepat Pukul 08.00 pagi .
Acara di Panti Werda dimulai tepat jam 09.30 yang dipandu oleh ibu Yanti dari WBK dan ibu Yosephine dari SSV dengan doa pembukaan oleh bapak Indra Wahyu dari wilayah Santo Stefanus Cipaku dilanjutkan kata sambutan oleh ibu Minarni Amir selaku koordinator acara kunjungan kasih. Suster Marlina CP dalam kata sambutannya memaparkan visi dan misi panti.
Dilanjutkan dengan selingan lagu lagu pujian. Renungan yang bertema Keberhargaan dan kasih sayang Tuhan terhadap makhluk ciptaannya dibawakan oleh ibu Sekar dari WBK menjadikan kebahagiaan tersendiri bagi para oma dan opa apalagi diakhir renungannya setiap perwakilan kelompok membagikan sekuntum bunga hari valentine. Setelah itu acara dilanjutkan dengan melakukan meditasi Kristiani yang dibawakan oleh ibu Angka dari kelompok Bina Iman Lansia SFA yang sangat bermanfaat bagi para oma dan opa dalam memperoleh ketenangan jiwa.
Kemudian tibalah saat yang ditunggu-tunggu dimana para oma dan opa diajak untuk bermain games dan beberapa opa dan oma yang lainpun diundang untuk tampil menyanyikan sebuah lagu favoritnya. Sungguh luar biasa sessi acara persembahan opa dan oma ini menjadi penghangat suasana penuh keceriaan. Selain itu ada hadiah khusus untuk oma opa yang berulang tahun pada bulan februari dan doa untuk anggota lansia yang sakit ataupun doa untuk para lansia yang telah dipanggil oleh Tuhan.
Di akhir acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan untuk Panti Werda Gracelil oleh masing masing kelompok secara simbolis memberikan bantuan baik berupa bahan makanan ataupun uang dan ada seorang donatur yang secara khusus memberikan bantuan untuk menghormati mendiang ibunya yang belum lama dipanggil Tuhan yang merupakan anggota dari Bina Iman Lansia SFA dan anggota Santa Monika SFA. Kemudian acara ditutup dengan acara makan siang bersama dengan terlebih dahulu memanjatkan doa Angelus dan doa makan siang oleh ibu Kirana dari BIL SFA serta doa penutup oleh ibu Dedey dari Santa Klara.
( Deddy Yanto )