ArtikelGallerySeputar ParokiSeputar Paroki

Rampak Sekar

Para Pemenang Lomba Berfoto Bersama dengan Pastor Paroki dan Dewan Juri

Rampak Sekar merupakan pesta umat yang diadakan dalam rangka 75 tahun Keuskupan Sufragan Bogor dengan menampilkan paduan suara antar wilayah. Berlangsung pada kamis, 9 Mei 2024 di Aula Gereja St. Michael  yang dibuka oleh Pastor Paroki St. Fransiskus Asisi, Sukasari RD. Yustinus Dwi Karyanto. 

Juara I Wilayah Bondongan

Acara dimulai dengan gerak dan lagu HUT 75 tahun Keuskupan Bogor oleh adik-adik kita dari BIR dan OMK. Wilayah yang ikut berpartisipasi dalam penampilan ini adalah wilayah yang ada di St. Fransiskus Asisi Sukasari mulai dari Siliwangi I, Siliwangi II, Bondongan, Suryakencana, Tajur (dibagi 2, Tajur 1 dan 2), Cipaku, Pakuan. Masing-masing wilayah harus menyanyikan lagu wajib (Mars Keuskupan Bogor) dan lagu pilihannya. Acara ini diadakan dengan tujuan untuk menyeleksi 3 wilayah yang akan diberangkatkan ke tahap selanjutnya yaitu dekanat tengah.

Juara II Wilayah Tajur
Juara III Wilayah Cipaku

Penilaian dilakukan oleh tiga juri yaitu RD. Alfonsus Sombolinggi, Bpk. Stephanus Didik, dan Bpk. Agustinus Asistennya Suryaputra. Setelah perlombaan selesai kemudian ditutup dengan Perayaan Ekaristi Kenaikan Tuhan yang dilanjutkan dengan pengumuman pemenang di akhir perayaan ekaristi. Dewan juri mengumumkan sebagai Juara 1 dimenangkan oleh wilayah Bondongan, selanjutnya juara kedua dimenangkan oleh wilayah Tajur 1, dan juara ketiga dimenangkan oleh wilayah Cipaku. (Chelsea)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *